Pendaftaran PPDB Sekolah SDN 2 Gapuk, Batu Mulik, Berikut Syarat Dan Dokumen Dibutuhkan

PPBD SDN 2 Gapuk Kecamatan Gerung, Lombok Barat, Ntb (INDO EKSRES/MH)

INDO EKSPRES.COM

Batu Mulik, Indo Ekspres – Pendaftaran PPDB SDN 2 Gapuk 2024 (Penerimaan Peserta Didik Baru SDN 2 Gapuk Sekolah Dasar) Kecamatan Gerung Kabupaten Lombok Barat Telah di buka. 11/6/2024

Orang tua calon peserta didik mendatangi posko pra-pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2024 di SDN 2 Gapuk, Selasa 11 Juni 2024. Panitia dari sekolah setempat disiagakan untuk melayani orang tua calon peserta didik yang mengalami kendala terkait PPDB.

Pendaftaran dimulai pukul 08.00 hingga jam Sekolah setiap harinya.

Adapun syarat dan dokumen yang di butuhkan, berdasarkan dari keterangan salah satu guru “Susi Husnul Hidayanti, Kebetulan saya juga sebagai panitia PPDB di SDN 2 Gapuk, hal yang perlu di butuhkan pada saat pedaftaran pertama orang tua mengisi formulir kedua Akta Kelahiran anak 1 lembar, photocopy Kartu Keluarga (KK) atau KTP orang tua, lalu photocopy kartu KIP atau PKH bagi yang punya, kemudian photocopy Ijazah TK dan pas poto ukuran 3X4 dua Lembar”, Ungkapnya.

Sekolah SDN 2 Gapuk saat ini masih tergolong sekolah sat-satunya yang ada di Batu Mulik dan bisa dikatakan sekolah ini tanpa Zona Wilayah. Berikut penyampaiannya “Karena di sekolah SDN 2 Gapuk ini berada di pelosok jadi sebagian besar di Batu Mulik cuman itu. Jadi, kita tidak menggunakan zona wilayah cuman satu yang terdaftar dari dulu sampai sekarang. Tidak ada yang dari luar mungkin ada satu atau dua orang saja dari Desa Mesanggok”, Ujarnya Susi.

Tak hanya itu, dalam pendaftaran penerimaan peserta didik baru. Ada batasan kuota peserta didik baru dan umur yang diperbolehkan bagi lara pendaftaran juga akan ada tes persiapan

Susi Husnul Hidayanti Panitia PPBD mengungkapkan bahwa, Penerimaan peserta didik kita menerima sampai 40 Siswa nanti kita jadikan dua kelas. Kemudian Batasan usia peserta didik baru harus lahir pada tanggal 1 juli 2018 jadi pas 6 tahun besok pada saat dia masuk ajaran baru,Tegasnya

Lanjutnya, Jika kurang dari 6 tahun bisa diterima dengan alasan dari sekolahnya bahwa dia IQ nya lebih bisa menguasai membaca dan menulis walaupun bisa kita terima tapi ada keterangan dari sekolah TK tempatnya sekolah. Setelah pendaftaran nanti akan ada tes kesiapan seperti Calistung, menulis,membaca dan menghitung tali disini yang namanya anak SD tidak dituntut untuk bisa calistung. Lalu, terkait dengan pendaftaran dibuka dari 8 Juli Hingga 10 juli 2024 juga terkait dengan pendaftaran gratis tanpa dipungut biaya, Katanya (MH)

 

 

Share withe your media social

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *